Review Aplikasi Mobile Banking "Livin' by Mandiri"

Hi, Assalamualaikum readers! Udah pada tau kan kalo di awal Maret 2021 Bank Mandiri meluncurkan Livin' by Mandiri sebagai penyempurnaan aplikasi Mandiri Online sebelumnya. 


Nah, berhubung aku sebagai nasabah Bank Mandiri dan aku juga menggunakan Livin by Mandiri untuk transaksi perbankan online sehari-hariku, kali ini aku mau sharing dan review mengenai aplikasi Livin' by Mandiri tersebut. 



Apa sih Livin' by Mandiri? Livin' by Mandiri adalah bentuk Mobile Banking terbaru dari bank Mandiri sebagai penyempurnaan dari aplikasi Mandiri Online untuk meningkatkan kemudahan dan kenyamanan nasabah dalam mengakses layanan perbankan perseroan di era bank 4.0.


Dikutip dari Direktur Utama Bank Mandiri mengatakan bahwa "Transformasi layanan perbankan digital ini merupakan inisiatif strategis Bank Mandiri untuk menjadi salah satu Modern Digital Retail Bank dengan layanan yang adaptif terhadap kebiasaan baru nasabah dalam bertransaksi"


Kehadiran aplikasi Livin' by Mandiri ini dibuat untuk mengikuti perkembangan teknologi dan semakin memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi perbankan online. Aplikasi ini juga dikatakan sebagai superapp yang memanfaatkan pendekatan AI untuk menciptakan sentuhan personal yang unik dan modern dalam akses layanan keuangan yang lengkap. 


Livin' by Mandiri digunakan sebagai aplikasi perbankan online dengan beragam fitur transaksi seperti pembayaran: pendidikan, asuransi, belanja online, transfer, top up e-wallet, pemebelian pulsa, paket data, PLN prabayar hingga layanan pembayaran pajak ataupun kewajiban rutin lainnya.


Beberapa keunggulan aplikasi Livin' by Mandiri yang telah aku rangkum seperti:

- Kecepatan transaksi yang dapat diakses kapan saja.

- Tingkat keamanannya lebih tinggi, 

- Memiliki banyak fitur baru yang lebih baik dan canggih dibandingkan sebelumnya. 

- Layanan yang ditawarkan lebih beragam.

- Jangkauan akses pembayaran terluas di tanah air, mulai dari layanan utilitas (seperti listrik, air, telepon atau TV kabel), pembayaran e-commerce, pendidikan, top up e-wallet, hingga layanan pembayaran pajak ataupun kewajiban rutin lainnya.

- Terdapat fitur bayar dengan menggunakan scan QRIS yang bisa dipakai di lebih dari 5 juta merchant di seluruh Indonesia.


Kalo yang aku suka dari aplikasi Livin' by Mandiri adalah "user friendly" atau mudah digunakan, cepat dan fiturnya lengkap, praktis dan membantu aku banget dalam bertransaksi sehari-hari.


Lalu, bagaimana cara menggunakan aplikasi Livin' by Mandiri? Adapun sebelum menggunakan aplikasi Livin' by Mandiri tentunya harus mendaftar terlebih dahulu serta memenuhi beberapa syarat.


Ini nih syarat mendaftar Livin' by Mandiri:

- Terdaftar sebagai nasabah bank Mandiri. 

Kamu bisa mendaftarkan diri di cabang bank Mandiri terdekat atau secara online

- Punya kartu debit Mandiri

- Pastikan kamu mengaktifkan SMS Finansial dan MPIN Mandiri. 

- Spesifikasi minimum OS smartphone untuk mengunduh Livin by Mandiri adalah minimal lolipop 5.1 untuk smartphone Android dan versi 8 ke atas untuk pengguna smartphone iOS. 


Cara mendaftar Livin' by Mandiri

- Unduh aplikasi Livin' by Mandiri terlebih dahulu di Apple Store atau Google Play Store.

- Buka aplikasi dan masukan detail kartu milik kamu sesuai yang diminta dalam aplikasi.

- Selanjutnya aplikasi ini akan melakukan verifikasi dengan mengirimkan SMS ke nomor telepon. Pastikan kamu memiliki pulsa yang mencukupi untuk tahap ini.

- Membuat UserID dan Password akun.

- Lengkapi data tambahan yang diminta oleh aplikasi seperti email dan foto profil (opsional).

- Masukan MPIN yang sudah kamu buat, hal ini sekaligus untuk menyelesaikan aktivasi akun Livin by Mandiri milik kamu.

- Cara daftar Livin' by Mandiri sudah selesai. Kamu bisa langsung login dengan memasukan User ID dan Password yang sebelumnya sudah kamu buat dan menggunakan berbagai fitur dan layanan yang tersedia.


Cara Menggunakan Livin' by Mandiri

Kali ini aku ingin membagikan cara menggunakan Livin' by Mandiri khusus fitur bayar terbaru dengan menggunakan scan QRIS. Sebelum itu aku mau bahas sedikit tentang fitur bayar scan QRIS atau QR Payment.


QR Payment adalah fitur pembayaran dengan melakukan scan QR code yang dimiliki oleh merchant. Pembayaran juga dapat dilakukan dengan cara scan QR yang tersedia di aplikasi Livin' by Mandiri.


Livin' by Mandiri menerima semua QR berstandar resmi Indonesia (QRIS) yang diterbitkan oleh semua penyedia layanan pembayaran QR di Indonesia.


Pembayaran yang dapat dilakukan dengan QR Payment ada dua yaitu, MPM (Merchant Present Mode) dan CPM (Customer Present Mode).


MPM adalah Mode pembayaran di mana merchant akan menyediakan QR yang akan discan oleh nasabah melalui Livin' by Mandiri. Terdapat 2 jenis MPM yaitu:


MPM Statis

QR yang sifatnya tetap dan tidak berubah-ubah. QR MPM statis tidak memiliki batas waktu dan dapat dipakai berulang-ulang. Biasanya ditampilkan berupa printed QR


MPM Dinamis

QR yang sifatnya tidak tetap dan berubah-rubah. QR MPM dinamis ini memiliki batas waktu dan hanya dapat dipakai satu kali. Biasanya QR MPM dinamis dapat ditemui di EDC, POS atau device merchant.


CPM adalah Mode Pembayaran di mana nasabah akan menampilkan QR yang telah di generate oleh Livin' untuk di scan oleh Merchant. Livin' hanya menyediakan CPM yang bersifat dinamis yang mana sifatnya tidak tetap dan berubah-ubah. QR CPM dinamis ini hanya dapat gunakan satu kali transaksi saja.


Cara menggunakan fitur bayar scan QRIS atau QR Payment CPM:

- Login aplikasi Livin' by Mandiri dengan user ID dan password.

- Pilih icon Scan QR pada halaman dashboard Livin' by Mandiri.

- Pilih tab menu My QR. Kemudian tap pada tombol Buat QR.

- Masukkan MPIN untuk persetujuan transaksi

- Muncul Livin' generate QR yang akan dipindai oleh Merchant.

- Masukkan MPIN dan proses selesai.


Sekian sharing dan review aku mengenai serba-serbi dan penggunaan aplikasi Livin' by Mandiri. Semoga bisa membantu dan bermanfaat yaa ❤


See You!


Review Aplikasi Mobile Banking 

"Livin' by Mandiri"

Livin' by Mandiri, 

Mandiri Digital, 

Mobile Banking Mandiri, 

Livin a lively life with Livin' by Mandiri 


#LivinbyMandiri

#MandiriMobileBanking

#MandiriDigital

#LivinaLivelyLifeWithLivin'byMandiri 





Komentar

  1. Yess.. aku aku pengguna setia Livin mandiri saat ini. Bagaimana pun Livin sangat memudahkan sekali dalam urusan pembayaran cashless tanpa harus top up. Semudah itu

    BalasHapus
  2. Yess benar sekali, sebagai pengguna setia Livin mandiri ini bener2 memudahkan kita dalam urusan pembayaran cashless tanpa harus top up dan ada biaya top up juga bahkan. Tinggal scan bayar deh ๐Ÿ˜

    BalasHapus
  3. Lengkap bgt infonya, makasih ya ๐Ÿ™๐Ÿ˜Š

    BalasHapus
  4. Tingkat keamanan tinggi ini yg banyak dicari ya

    BalasHapus
  5. Aku penguna mandiri juga, awalnya bingung lama2 terbiasa juga sama tampilan baru mandiri

    BalasHapus
  6. Thanks you informasi ny , jadi pengen bikin Livin mandiri nih

    BalasHapus
  7. Info terbaru nih!!! Makasih banyak ya yang buat tulisan inu

    BalasHapus
  8. Wah infonya banyak juga dan super lengkap membantu sekali terima kasih ya

    BalasHapus
  9. Makasi infonya kak, kebetulan q pake mandiri sangat bermanfaat๐Ÿ‘

    BalasHapus
  10. aku pake mandiri jg loh mam jd pake livin jg buat trandaksi dsb mudah ya

    BalasHapus
  11. Infonya cukup membantu nih, lagi banyak promo menarik juga pakai livin. Sepertinya harus segera ke bank mandiri nih

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Herba Asimor Membantu Melancarkan ASI-ku

Cara Mendapatkan Produk Original MS Glow Kids Bubble Wash

Herba Asimor Booster ASI yang Menemaniku dalam Perjuangan Menyusui Anak Pertama